By Ngabehi Jero Pawon
Frequently Asked Questions (FAQ) - Pitakon Ingkang Kerep Tinakonake (PIKETI)
Frequently Asked Questions (FAQ) - Pitakon Ingkang Kerep Tinakonake (PIKETI)
A. TULISAN TERLIHAT KOTAK-KOTAK
01- Wah, kok di komputer saya hanya terlihat kotak-kotak, ini kenapa Pak?
Jawab:
Di komputer panjenengan hanya terlihat kotak-kotak, karena komputer panjenengan tidak bisa menampilkan 'kode-kode' yang digunakan untuk menulis aksara jawa. Hal itu disebabkan karena:
a- komputer tidak menemukan "library" yang bisa digunakannya untuk menerjemahkan dan membaca 'kode-kode' yang digunakan dalam penulisan aksara jawa.
b- di dalam komputer ada 'library' yang dimaksud, akan tetapi softwarenya tidak support, sehingga tidak bisa membaca library tersebut.
02- Lalu, apa yang harus saya lakukan, Pak?
Jawab:
Sesuai dengan poin a dan b di atas, maka yang harus panjenengan lakukan, agar komputer bisa menampilkan aksara carakan, adalah:
a- menginstall program font aksara carakan ke dalam komputer, font tersebut akan berfungsi sebagai library bagi komputer sehingga kode-kode aksara carakan bisa diterjemahkan oleh komputer dan ditampilkan dalam bentuk huruf-huruf yang bisa terbaca.
b- gunakanlah software yang support dan bisa menampilkan aksara carakan.
03- Praktisnya bagaimana itu, Pak?
Jawab:
Praktisnya adalah sebagai berikut:
a- karena dalam sistem yang kita pakai ini kita menggunakan font Carakan Anyar, maka panjenengan harus menginstall font Carakan Anyar, sehingga komputer panjenengan memiliki library yang bisa dipergunakannya untuk menerjemahkan kode-kode digital aksara jawa menjadi tampilan huruf-huruf jawa yang bisa terbaca.
b- gunakanlah software yang full-support. pada dasarnya, semua software yang ada di komputer panjenengan sudah support, TERKECUALI software untuk internet browser. untuk internet browser ini, yang full support hanya Mozilla Firefox. jadi, dalam hal ini, panjenengan harus menggunakan Mozilla Firefox agar bisa membaca aksara jawa di internet.
.PD
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
anda sopan, saya segan (✿◠‿◠)